Tips Mudah Dalam Cara Membuat Artikel Yang Baik Dan Benar
Daftar Isi
Cara Membuat Artikel Yang Baik Dan Benar – Artikel merupakan salah satu jenis karangan dengan panjang tertentu, biasanya berkisar antara 300 – 1.000 kata yang membahas mengenai berbagai tema tertentu dengan isinya yang menyampaikan gagasan atau fakta-fakta secara objektif yang dapat membujuk, meyakinkan, mendidik, maupun menghibur pembacanya, serta dipublikasikan ke suatu media, termasuk media sosial.
Ada banyak orang beranggapan bahwa menulis artikel itu mudah dengan hanya menuangkan isi kepalanya dalam sebuah tulisan maka jadilah artikel. Tapi, tidak dapat dipungkiri juga bahwa banyak pula yang mengganggap membuat artikel itu sulit. Sehingga, banyak yang masih bertanya-tanya bagaimana cara membuat artikel yang baik dan benar.
Cara membuat artikel yang baik dan benar itu tergantung dari bagaimana bisa menggunakan teknik yang baik dalam menulis. Teknik inilah yang kemudian menjadi pembeda pada setiap artikel. Artikel yang terasa datar dapat dikatakan sebagai artikel yang “buruk” sebab tidak memiliki rasa dan tidak menggerakkan seseorang untuk terus mengikuti artikelnya hingga usai.
Alasannya adalah tidak adanya isi berbobot yang mampu menghadirkan rasa hormat, percaya, atau bahkan kekaguman pada penulisnya. Itulah mengapa cara membuat artikel yang baik dan benar harus dipahami oleh penulis artikel sehingga nantinya ia dapat memberikan dampak pada pembaca. Itu adalah sesuatu hal yang pantas dilakukan karena memiliki nilai yang penting.
Tahapan-tahapan dalam cara membuat artikel yang baik dan benar adalah sebagai berikut ini.
Memilih Topik
Untuk membuat artikel yang baik harus dimulai dengan memilih topik atau tema tulisan yang spesifik. Semakin spesifik maka akan semakin menarik minat baca dari para pembaca. Maka dari itu, untuk memudahkan Anda dalam membuat artikel, sebaiknya buatlah artikel topik yang Anda kuasai.
Jangan sampai paksakan menulis artikel dengan topik yang mungkin sangat awam. Ini akan membuat Anda kesulitan dan paling parah adalah Anda tidak sampai menyelesaikan artikel tersebut. Setelah mendapatkan tema, Anda bisa menentukan judul. Buatlah judul sesuka Anda.
Sasaran Artikel
Biasanya, artikel yang banyak dibaca adalah artikel dengan tulisan yang mengerti terhadap kebutuhan dan minat pembacanya. Dan di sini, penulis professional dituntut untuk selalu memahami dinamika tersebut. Pembuatan dan publikasi artikel memiliki sasaran tertentu bagi si penulis dan pembacanya.
Anda bisa menentukan sasaran artikel Anda, misalnya sebagai berikut;
- Sebagai sarana untuk menyampaikan gagasan kepada masyarakat.
- Sebagai sarana publikasi hasil pemikiran secara ilmiah yang disampaikan melalui jurnal ilmiah.
- Sebagai media penulis untuk berpikir secara sistematis dan melatih penggunaan bahasa secara baik dan teratur.
- Sebagai cara untuk membahas ataupun menjelaskan suatu masalah sesuai dengan bidang ilmu tertentu.
Mempelajari Referensi
Cara membuat artikel yang baik dan benar adalah terdiri dari fakta dan juga opini. Anda wajib mencari dan mempelajari referensi sebanyak-banyaknya sebelum menulis sebuah artikel.
Adapun tips ketika mencari sebuah referensi, yaitu;
- Pertama, jangan terlalu banyak menonton televisi dan lebih banyak membaca buku. Sebab. dengan membaca buku akan meningkatkan kemampuan mencari referensi dan meningkatkan kemampuan menulis.
- Kedua, jangan terpaku pada satu referensi saja. Anda harus mencari beberapa referensi tulisan untuk mendukung data yang Anda butuhkan.
Mengumpulkan Data
Setelah menemukan banyak referensi, Anda bisa memulai mengumpulkan data sebagai bahan tulisan artikel yang akan Anda buat. Sebaiknya, lakukan filter berbagai data dari referensi yang Anda dapatkan supaya dapat mempermudah dalam mengolah artikelnya nanti.
Mengolah Tulisan
Setelah data-data sudah tersedia, selanjutnya Anda bisa mengolah tulisan yang akan Anda buat menjadi artikel. Hal-hal yang sebaiknya perlu Anda perhatikan, yaitu;
- Jangan terlalu panjang dalam membuat sebuah paragraph agar tulisan Anda tidak melebar terlalu kemana-mana. Maksimalnya bisa 5 kalimat dalam satu paragraph. Jika Anda sudah terbiasa dengan hal ini, maka Anda akan bisa mengatur mana saja tulisan yang penting dan tidak penting. Utamanya, untuk paragraph pembuka sebaiknya tulis yang singkat dan isinya cukup mengena.
- Sebuah artikel yang baik membutuhkan kalimat-kalimat efektif, susunan kalimat yang sederhana, dan mudah dipahami. Sehingga, sebaiknya berikan artikel dengan isi yang bernilai sebab dunia membutuhkan lebih banyak konten yang mampu memberikan pengajaran, menjelaskan sebuah arti dan makna, serta dapat membuat orang memahami sesuatu.
- Gunakan ejaan dan tanda baca yang resmi berlaku.
- Setelah artikelnya selesai ditulis, sebaiknya koreksi tulisannya.
Nah, itulah tips mudah dalam cara membuat artikel yang baik dan benar. Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Ingin punya bisnis sendiri ??
Dengan senang hati saya akan membantu anda mendaftarkan secara online dengan kontak kami melalui WA ini
Untuk Info & Order Produk HDI
Belum punya Member HDI ??,
ayo buruan daftar " FREE Join Member HDI " hanya melaui online
>>Link Pendaftaran HDI<<
Dengan Online, anda akan di mudahkan untuk melakukan pendaftaran secara mandiri, anda hanya diminta untuk menyiapkan KTP dan alamat email.
Setelah anda mengisi semua datanya dengan benar, anda bisa langsung melakukan pembayaran melalui transfer dengan beberapa bank yang bisa di pilih.
Setelah anda melakukan transfer pembayaran, anda langsung di SMS no ID Member dan password untuk mengakses 2 aplikasi yang di sediakan untuk mengembangkan bisnis anda di HDI.
P .